get app
inews
Aa Text
Read Next : Tak Hanya Cantik, 3 Artis Kelahiran Garut Ini Juga Multitalenta, Siapa Saja ?

Gurihnya Kicimpring, Cemilan Ringan Primadona Jawa Barat

Senin, 09 Januari 2023 | 15:57 WIB
header img
Gurihnya Kicimpring, Cemilan Ringan Primadona Jawa Barat ( foto : istimewa )

JEMBER,iNewsJember.id - Jika berkunjung ke Jawa Barat jangan lupa untuk mencicipi salah satu kuliner primadona khas daerah ini. Nama jajanan ini adalah Kicimpring, yang bentuknya hampir mirip seperti keripik. 

Kicimpring berbentuk pipih dan sangat garing ketika dimakan. Cemilan ini terbuat dari singkong yang diproses melalui beberapa tahapan seperti pemarutan singkong, pencampuran dengan beberapa bumbu khas yang alami, pengukusan, hingga proses pengeringan dibawah sinar matahari. 

Jajanan ini sering sekali menjadi salah satu buah tangan khas Jawa Barat yang banyak disukai oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Biasanya kicimpring disajikan sebagai teman makan bakso dengan kuah yang pedas atau mie ayam sebagai pengganti kerupuk. Jika dimakan langsung pun kuliner ini tetap nikmat. 

Banyak sekali cara untuk menikmati cemilan kicimpring, bisa menggunakan saus sambal, taburan kecap manis, atau sesuai selera. Kicimpring banyak diproduksi di Jawa Barat, dari banyaknya pembuat kicimpring daerah ini disebut sebagai “ Kampung Kicimpring “. Salah satu sentra penjualan kicimpring berada di daerah Pasteur, Bandung. Dalam 1 kilogram kicimpring dibanderol mulai Rp 20.000 saja. Murah bukan ?

Yakin tidak penasaran dengan cemilan satu ini ? Ada yang ingin mencoba ?

 

Editor : Abdul Muis Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut