JEMBER, iNewsJember.id - Wanita yang sedang hamil tentunya diharuskan mengkonsumsi makanan dan minuman yang sehat. Sebab yang masuk ke dalam perut sangat berpengaruh besar terhadap kesehatan di cabang bayi.
Selain itu wanita hamil juga membutuhkan lebih banyak cairan untuk mendukung peningkatan volume darah, agar volume cairan ketuban tetap cukup untuk mendukung sirkulasi di dalam janin. Para ahli juga merekomendasikan jika wanita hamil memerlukan setidaknya 10 gelas air setiap harinya. Tak hanya itu saja, ibu hamil juga diharuskan untuk mengkonsumsi buah dan sayuran yang memiliki kandungan air yang sangat tinggi, seperti mentimun, semangka, tomat, jeruk yang bisa membantu ibu hamil tetap terhidrasi dengan baik.
Nah berikut ini ada beberapa rekomendasi minuman yang bagus untuk ibu hamil, agar bayi dan ibunya bisa tetap sehat serta tidak mudah terdehidrasi. Apa saja ? Simak ulasan berikut ini.
1. Teh jahe
Teh jahe panas ataupun dingin bisa menjadi sebuah pilihan aman untuk ibu hamil selama masa kehamilan, bahkan teh jahe memiliki berbagai manfaat tambahan. Sebuah studi menunjukkan bahwa jahe juga bisa membantu menenangkan perut yang gelisah serta bisa mengurangi rasa mual terkait kehamilan. Jika tidak terlalu menyukai rasa jahe yang sangat kuat, bisa dengan menambahkan gula secukupnya supaya rasanya terasa lebih manis.
2. Air Putih
Kandungan H20 yang terkandung didalam air bisa membantu tubuh agar terhidrasi dengan baik. Air juga bisa membantu tubuh untuk menyerap nutrisi penting di dalam makanan. Sel-sel darah kaya akan nutrisi yang bisa mencapai plasenta, kemudian sampai di dalam bayi yang ada di dalam perut.
Menjadikan air putih sebagai minuman saat masa kehamilan bisa menjadi cara yang paling mudah untuk menghindari kelebihan kalori dan juga gula di dalam tubuh. Hal ini bisa membantu tubuh untuk menjaga berat badan saat masa kehamilan. Dengan mengkonsumsi air putih yang banyak bisa menjadi solusi untuk menjaga kadar gula darah agar tetap terkendali. Sehingga resiko terkena diabetes gestasional bisa diminimalisir dengan baik.
3. Susu rendah lemak
Dengan mengkonsumsi 1.000 miligram kalsium per hari saat masa kehamilan bisa mendukung pertumbuhan tulang dan gigi pada bayi. Serta kalsium yang terkandung di dalam susu bisa menjaga sistem peredaran darah, otot, dan saraf agar bekerja dengan baik.
Susu juga bisa dijadikan sebagai sumber kalsium terbaik, meskipun tubuh bisa mendapatkan kalsium dari makanan non-susu seperti brokoli atau kangkung. Protein yang terkandung di dalam susu juga bisa menjadikan otak bayi lebih cerdas. Protein juga bisa mendukung pertumbuhan pada bayi.
Editor : Abdul Muis Setiawan