JEMBER, iNewsJember - Panas dalam merupakan suatu gejala awal dari infeksi virus serta bakteri yang menyerang tenggorokan. Biasanya kondisi ini ditandai dengan rasa sakit, tenggorokan kering atau gatal.
Umumnya panas dalam bisa dialami oleh semua kalangan. Panas dalam juga bisa disebabkan oleh kurangnya asupan vitamin C di dalam tubuh. Kondisi ini juga bisa dijadikan sebuah peringatan bahwa akan terserang beberapa penyakit, seperti pilek, flu, atau kondisi sakit lainnya.
Pasti setiap orang memiliki cara tersendiri untuk mengobati panas dalam, mulai dari cara alami hingga menggunakan obat-obatan yang dijual bebas di Apotik.
Cara Mengobati Panas Dalam
Berikut ada sederet cara untuk mengobati panas dalam secara alami.
1. Mengkonsumsi Obat Herbal
Obat herbal sering kali digunakan sebagai solusi panas dalam. Sebab obat herbal bisa melegakan dan mengurangi rasa gatal di tenggorokan. Obat herbal biasanya dikemas dalam bentuk permen, jamu, atau bahkan teh. Teh herbal bisa diseduh menggunakan air panas dengan perasan lemon dan campuran madu secukupnya. Dalam sebuah penelitian madu dipercaya bisa mengatasi gejala panas dalam. Tetapi perlu diperhatikan, madu tak disarankan untuk dikonsumsi oleh anak-anak dibawah 1 tahun.
2. Berkumurlah dengan Air Garam
Cara selanjutnya yakni dengan berkumur menggunakan campuran air hangat dan juga ½ sendok teh garam. Racikan ini bisa membantu mengatasi gejala panas dalam pada tubuh. Air hangat bisa meredakan sakit tenggorokan akibat panas dalam.
Editor : Abdul Muis Setiawan