get app
inews
Aa Text
Read Next : Tren di Puncak, Ternyata Jajanan Gemblong Berasal dari Betawi

Nikmatnya Kue Tok, Jajanan Masyarakat Tionghoa

Kamis, 05 Januari 2023 | 14:05 WIB
header img
Nikmatnya Kue Tok, Jajanan Masyarakat Tionghoa ( foto : istimewa )

JEMBER,iNews.id - Kue Ku merupakan salah satu jajanan tradisional yang berbentuk mirip dengan cangkang kura-kura. Kue ini memiliki tekstur kenyal dan juga gurih. 

Kue ini biasanya diisi dengan kacang hijau yang lembut. Kue Ku atau Kue Tok memiliki citarasa yang manis dan gurih. Jajanan ini identik dengan warna merah, tapi seiring berjalannya waktu kue ini sudah mulai beraneka ragam.  

Kue ini berasal dari budaya Tionghoa. Disana kue ini disebut “ Ang Ku Kueh atau kue kura-kura merah. Penamaan ini berdasarkan cetakan kue yang mirip dengan cangkang kura-kura. Selain itu kata “ Ang  “ berarti merah. 

Dalam tradisi Tionghoa, khususnya Hokkien kura-kura kerap kali dianggap sebagai lambang panjang umur dan juga kemakmuran. 

Kue Ku merupakan hidangan andalan saat perayaan Imlek, karena dipercaya bisa membawa panjang umur lantaran bentuknya serupa dengan kura-kura. Hewan ini mampu hidup selama 80-100 tahun. 

Dengan menyajikan Kue Ku saat sembahyang, masyarakat Tionghoa percaya bisa mendapatkan umur panjang dan juga hidup sehat. 

Seiring berjalannya waktu, Kue Kue bisa dijumpai dimana saja. Bahkan saat ini, Kue Ku sudah termasuk jajanan pasar yang biasanya disajikan saat ada hajatan seperti khitan, acara pernikahan, dan acara lainnya

Masyarakat Indonesia, khususnya pulau Jawa biasa menyebut kue ini sebagai kue Tok karena saat proses pembuatan kue perlu diketok dengan sangat keras sehingga menimbulkan suara “ Tok “. Kue Tok berasal dari tepung ketan sehingga memiliki tekstur kenyal saat dimakan. 

 

Editor : Abdul Muis Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut