JEMBER,iNews.id - Jika sudah mengalami rasa pusing yang disertai kelelahan, maka telah menandakan tubuh mengalami penyakit anemia. Saat mengalami kondisi ini, artinya tubuh kekurangan sel darah merah.
Anemia juga menandakan sel darah merah dalam tubuh tidak berfungsi dengan baik. Ada berbagai penyebab yang dapat meningkatkan resiko terkena penyakit anemia, tetapi yang paling umum adalah kurangnya pasokan oksigen dalam tubuh. Sehingga penyebaran nutrisi sedikit terhambat.
Jika terkena anemia, tubuh akan menjadi lemas dan tidak bertenaga. Untuk mengatasi itu, tubuh harus mencukupi kandungan nutrisi. Yakni dengan mengkonsumsi makanan yang dapat menjaga kondisi darah tetap optimal.
Dibawah ini ada beberapa buah yang bisa dikonsumsi oleh penderita anemia.
1. Buah Naga
Buah naga merupakan salah satu buah yang diperkaya dengan zat besi, fosfor, dan kalium. Zat ini berguna untuk memaksimalkan pembentukan sel darah merah dalam tubuh. Sehingga produksi sel darah merah dalam tubuh bisa lebih optimal.
2. Kismis
Buah kismis memiliki kandungan zat besi yang banyak. Setiap 2/3 gram kismis mengandung 2 gram zat besi. Buah ini sangat cocok jika dikonsumsi secara rutin, karena bisa mencegah tubuh terkena anemia. Jika tidak suka mengkonsumsi buah ini secara langsung, bisa padukan buah kismis dengan sereal, oatmeal, atau sesuai selera.
3. Jeruk
Jeruk memiliki kandungan vitamin C yang banyak. Selain vitamin C jeruk juga mengandung zat besi dan asam folat. Buah ini sangat cocok dikonsumsi bagi penderita anemia, karena kandungan zat besi pada jeruk bisa berguna untuk meningkatkan jumlah sel darah merah dalam tubuh. Sedangkan asam folat berguna untuk mengikat oksigen, sehingga pembentukan sel darah merah bisa lebih cepat.
4. Buah Delima
Buah selanjutnya adalah delima, buah ini memiliki kandungan zat besi, vitamin A, C, dan E yang sangat dibutuhkan oleh penderita anemia. Delima juga memiliki zat asam karbonat yang berguna untuk meningkatkan produksi zat besi didalam tubuh.
Tak hanya berguna untuk mencegah anemia saja, ternyata buah ini juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan juga mengurangi risiko terjadinya penyakit sendi.
5. Stroberi
Terakhir ada buah stroberi, buah ini memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Sehingga sangat cocok dikonsumsi saat mengalami anemia. Kandungan antioksidan yang terkandung di dalam stroberi sangat membantu tubuh untuk memproduksi sel darah merah yang cukup. Tak hanya itu saja, kandungan antioksidan ini juga bisa membantu tubuh agar terhindar dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.
Inilah kelima buah yang bisa dikonsumsi oleh penderita anemia. Agar jumlah sel darah merah di dalam tubuh bisa terpenuhi.
Editor : Abdul Muis Setiawan