JEMBER,iNews.id - Indonesia terkenal dengan pesona alam yang indah seperti gunung, laut, serta gugusan pulau yang sangat memanjakan mata.
Indonesia memiliki berbagai panorama gunung yang indah, salah satunya Gunung Rinjani. Letak Gunung Rinjani berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Gunung ini memiliki ketinggian mencapai 3.726 mdpl.
Gunung Rinjani memiliki medan yang bisa dikatakan tidak sulit untuk para pendaki. Jalur yang bisa ditempuh adalah jalur Sembalun, Senaru, Timba Nuh, dan Torean. Dan yang menjadi jalur favorit bagi pendaki adalah Jalur Pendakian Sembalun, karena jalur ini merupakan jalur termudah bagi pendaki.
Di jalur Pendakian Sembalun, terdapat padang savana yang datar dan luas. Jika mengunjungi padang savana ini diharapkan untuk memakai krim pelindung matahari karena udara disekitar sangat panas. Disekitar padang savana ini anda bisa menikmati berbagai kicauan burung-burung yang merdu. Dijalur ini terdapat 4 pos yang dilewati dalam pendakian, yaitu pos 1, pos 2, pos 3, dan yang terakhir adalah pos Plawangan Sembalun. Dianjurkan jika mendaki Gunung Rinjani harus membawa persediaan air minum secukupnya, karena tidak semua pos terdapat sumber mata air.
Pesona Gunung Rinjani tak dapat diungkapkan dengan kata-kata. Terdapat danau yang sangat indah dan tidak boleh dilewatkan jika mendaki gunung ini, yakni Danau Segara Anak. Danau ini sangat cantik dan bisa ditemui dengan menggunakan dua jalur pendakian, yaitu pendakian Sembalun dan Pendakian Senaru. Disekitar danau biasanya digunakan untuk berkemah, berendam di air belerang dan memancing ikan di pinggir danau.
Editor : Abdul Muis Setiawan