get app
inews
Aa Read Next : Sejumlah Tenda untuk Acara Harkopnas di Alun - Alun Jember Rusak Diterjang Puting Beliung

Memasuki Musim Hujan, BPBD Jember Gelar Apel Siaga Penanggulangan Bencana

Selasa, 25 Oktober 2022 | 17:21 WIB
header img
Apel kesiapsiagaan personel dan peralatan penanggulangan pada di Alun-Alun Jember.

JEMBER,iNews.id- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jember menggelar apel kesiapsiagaan personel dan peralatan penanggulangan pada Selasa (25/10) bertempat di Alun-Alun Jember. 

Bupati Jember Hendy Siswanto bertindak sebagai pembina apel. Dalam amanatnya, meminta kepada seluruh personel memberikan upaya serta kontribusi terbaik untuk mengantisipasi bencana di Kabupaten Jember. 

Menurutnya, memasuki musim penghujan saat ini kesiapan personel dan peralatan menjadi hal sangat penting untuk penanggulangan bencana seperti banjir, tanah longsor, pohon tumbang.

"Pemerintah sebagai pelindung dan pengayom masyarakat bergerak cepat dan efisian jika terjadi bencana dan hal ini juga merujuk dari info BMKG terkait kondisi di musim penghujan saat ini," tutur Hendy.

Dalam apel itu selain BPBD, TNI, POLRI, LINMAS, DISHUB hingga Relawan juga dihadirkan agar saling bersinergi menyebar ke 31 Kecamatan di Kabupaten Jember khusunya ke beberapa lokasi yang rawan terjadinya bencana. 

Hendy juga meminta agar untuk mengaktifkan posko penanggulangan becana baik di Desa maupun Kecamatan terutama di lokasi yang rawan akan bencana. 

Sebagai salah satu langkah untuk mengantisipasi terjadinya bencana Hendy juga memberikan amanat untuk melakukan penebangan ranting pohon yang telah rapuh dan menertibkan baliho semi permanen di pinggir-pinggir jalan.

“Membersihkan saluran air dan juga mengecek hidrometeorologi. Kemudian masyarakat harus terus diingatkan untuk tidak  membuang sampah sembarangan dan tetap memantau aliran sampah dari hulu ke hilir,” pintanya.

Editor : Abdul Muis Setiawan

Follow Berita iNews Jember di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut