JEMBER, iNewsJember.id - BAB atau buang air besar adalah kegiatan membuang feses hasil dari pencernaan makhluk hidup. Namun terkadang feses yang keluar bersamaan dengan darah. Tentunya hal ini sangat menakutkan.
Kondisi tersebut dapat terjadi karena beberapa faktor, seperti infeksi di bagian usus, robekan pada jaringan anus, dan lain sebagainya. Saat BAB diikuti dengan darah yang perlu dilakukan adalah gunakan tisu toilet yang telah dibasahi, duduk di air hangat, perbanyak mengkonsumsi air putih, jangan tegang saat buang air besar, dan yang terakhir perbanyak mengkonsumsi makanan berserat.
Saat mengalami BAB berdarah perbanyak mengkonsumsi makanan yang tinggi serat. Berikut ada beberapa buah yang bisa atasi BAB berdarah.
1. Labu
Labu mengandung 9 gram serat yang bisa mengatasi masalah BAB berdarah. Labu bisa dikonsumsi dengan cara dipanggang, ditumis, atau bahkan direbus agar sistem pencernaan didalam tubuh tetap terjaga dengan baik. Selain itu labu juga bisa menangkal terjadinya wasir.
2. Pir
Buah pir yang berukuran sedang mengandung serat sebanyak 6 gram. Buah pir bisa memenuhi sekitar 22% kebutuhan serat dalam tubuh. Konsumsi buah pir usahakan bersama dengan kulitnya, karena kulit buah ini terdapat serat penangkal ambeien. Pir bisa dikonsumsi dengan cara direbus, dijadikan sup atau bahkan dibuat menjadi salad.
3. Pisang
Pisang sangat cocok dikonsumsi saat mengalami BAB berdarah atau wasir. Pisang memiliki kandungan pektin dan pati resisten. Pektin berguna sebagai gel pelumas pada saluran pencernaan, sedangkan pati resisten berguna sebagai sumber makanan bagi bakteri baik di dalam usus. Kedua kandungan ini bisa membantu tubuh mengatasi masalah BAB berdarah. Pisang memiliki kandungan serat sebanyak 3 gram.
4. Raspberry
Buah beri memiliki kandungan serat yang banyak, salah satunya raspberry yang bisa menjadi pembangkit tenaga pengepakan serat. Hanya dengan mengkonsumsi 1 cangkir atau sekitar 123 gram raspberry mentah bisa mendapatkan 8 gram serat serta mengandung 85% kadar air.
5. Apel
Seperti pir, apel memiliki kandungan serat yang sangat banyak. Satu apel yang berukuran sedang mengandung 5 gram serat. Sebagian serat mengandung pektin yang termasuk kedalam serat larut. Pektin bisa berguna sebagai gel pelumas di saluran pencernaan. Hal ini bisa melunakkan serta mengurangi ketegangan dan ketidaknyamanan akibat BAB berdarah ini.
Editor : Abdul Muis Setiawan