get app
inews
Aa Text
Read Next : Musim Giling 2024 Kebun Mumbul Berhasil Tingkatkan Produksi Hingga 104 Persen

Satu Tahun Menuju Pemilu 2024, Bawaslu Jember Laksanakan Apel Siaga Pengawasan

Selasa, 14 Februari 2023 | 20:59 WIB
header img
Komisioner Bawaslu Jember Andhika (baju putih) bersama Panwaslu Kecamatan didampingi TNI dan Polri usai kegiatan Apel (foto: Eko)

JEMBER,iNews.idJember- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Jember,  menggelar apel siaga pengawasan satu tahun menuju Pemilu serentak 2024, sebagai langkah awal mengawasi proses tahapan pemilu, Selasa (14/02).

"Bertepatan di tanggal 14 Februari 2023 hari ini dan bertepatan dengan akan bergulirnya tahapan pemilu di tanggal 14 Februari 2024," ujar Komisioner Bawaslu Andhika A. Firmansyah.

Menurut dia, apel siaga dilaksanakan oleh Bawaslu di seluruh Indonesia secara serentak hari ini sebagai simbol kesiapan pengawas pemilu menuju 1tahun tahapan pemungutan suara pemilu 2024.

Andika menjelaskan setidaknya ada tiga aspek yang disiapkan untuk melakukan pengawasan pemilu ini, diantaranya yakni aspek pencegahan, dimana bawaslu telah meminimalisir pelanggaran pemilu melalui sosialisasi dan koordinasi, melakukan penguatan hubungan antar lembaga dan membangun sinergitas dengan stakeholder.

"Aspek pencegahan, dan melakukan penguatan hubungan antar lembaga dalam pemilu tahun 2024 serta mengajak seluruh komponen masyarakat untuk menciptakan pemilu yang damai dan berintegritas melalui kawal hak pilih," tambahnya.

Pada momentum apel kali ini ia berharap keluarga besar Bawaslu maupun Panwaslu kecamatan dan Panwaslu kelurahan/desa selalu bersinergi bersama untuk menciptakan Pemilu yang kondusif, sebagaimana tagline Bawaslu yakni Langsung Umum Bebas Jujur dan Adil.

Turut hadir dalam kegiatan apel yakni pihak kepolisian, pihak TNI, Satpol PP, serta Panwaslu kecamatan dan panwaslu kelurahan desa.

Editor : Abdul Muis Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut