JEMBER, iNewsJember.id - Daya ingat seseorang secara alami akan menurun seiring dengan bertambahnya usia. Tentunya hal ini sangat berpengaruh dengan kualitas hidup serta produktivitas seseorang saat terjun langsung di tempat kerja. Hal ini juga akan meningkatkan resiko terjadinya demensia.
Agar efek buruk yang menyerang daya ingat bisa teratasi, disarankan untuk menerapkan kebiasaan gaya hidup sehat. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan kepada orang dewasa di Cina menunjukkan, gaya hidup yang sehat bisa membuat kesehatan memori lebih optimal.
Berikut ada beberapa hal yang sangat berkontribusi terhadap gaya hidup sehat agar bisa mengurangi resiko terjadinya kehilangan memori.
1. Melatih Kemampuan Otak
Untuk bisa melatih kemampuan otak, maka lakukan aktivitas atau kegiatan kognitif setidaknya dua kali dalam seminggu.
2. Olahraga
Dengan berolahraga tubuh akan semakin kuat, lakukanlah olahraga atau aktivitas fisik untuk memperlancar aliran darah ke seluruh tubuh termasuk ke bagian otak. Berjalan selama 10 menit selama beberapa kali dalam sehari bisa membuat tubuh lebih terjaga kebugarannya serta bisa mempererat sebuah ingatan di dalam otak.
3. Bersosialisasi
Dengan bersosialisasi dengan banyak orang bisa membuat daya ingatan di dalam otak lebih terasah. Hal ini sangat diperlukan untuk menghindari penurunan daya ingat pada otak.
4. Hindari Rokok dan Alkohol
Hindari merokok dan minuman beralkohol, sebab kedua hal ini bisa membuat daya ingat otak menurun atau bahkan bisa menyebabkan kehilangan sebagian memori pada otak.
5. Pola Makan Sehat
Pola makan yang sehat ternyata bisa mengendalikan kadar kolesterol di dalam tubuh. Dengan menerapkan pola makan yang sehat tak hanya kolesterol yang bisa dikontrol, tetapi gula darah dan juga tekanan darah bisa terkontrol dengan baik. Dimana hal tersebut bisa membuat hubungan memori dan ingatan semakin kuat.
Kelima hal inilah yang membuat otak bisa memiliki ingatan lebih baik.
Editor : Abdul Muis Setiawan