5 Manfaat Buah Manggis bagi Kesehatan Tubuh

Kiki Oktaliani / Intan Eka
5 Manfaat Buah Manggis Bagi Kesehatan Tubuh ( foto : Okezone )

JEMBER, iNewsJember.id - Buah manggis memiliki kandungan zat yang disebut Xanthone. Senyawa Xanthone ternyata mengandung zat merah yang berkhasiat sebagai antikanker, antibakteri dan juga anti inflamasi

Xanthone juga dipercaya memiliki potensi untuk memperkuat sistem imun, yang membuat tubuh menjadi lebih sehat. Selain itu, senyawa ini juga bisa menjaga kesehatan mental dan keseimbangan mikroba di dalam tubuh serta bisa meningkatkan kelenturan pada sendi.

Selain bermanfaat untuk kesehatan kulit, manggis juga bagus dikonsumsi oleh ibu hamil. Buah manggis bisa membuat sistem pencernaan di dalam tubuh berjalan dengan baik. 

Berikut ada 5 manfaat buah manggis untuk kesehatan tubuh.

1. Cocok bagi Pasien TBC

Buah manggis memiliki sifat antibakteri dan juga antijamur yang sangat kuat. Buah ini juga sangat efektif untuk meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh. Sifat yang terkandung di dalam manggis bisa menghambat bakteri-bakteri yang berbahaya bagi tubuh, hal ini sangat berguna bagi penderita tuberkulosis. 

2. Antioksidan

Dalam penelitian buang manggis mengandung senyawa polifenol alami yang dikenal sebagai xanthones. Buah manggis memiliki dua jenis xanthone, yakni alpha manggis dan juga gamma manggis. Xanthones dan juga turunannya terbukti memiliki manfaat sebagai antiradang.

Xanthones juga dipercaya efektif melawan penyakit kardiovaskular. Antioksidan ini bisa menyembuhkan sel-sel yang rusak akibat dari radikal bebas.

Antioksidan ini juga bisa memperlambat proses penuaan dan menangkal penyakit degeneratif. Penyakit degeneratif bisa membuat organ di dalam tubuh memburuk dengan seiring berjalannya waktu. 

3. Kalori Rendah

Buah manggis memiliki kandungan kalori yang rendah. Buah manggis hanya mengandung 63 kalori per 100 gramnya, serta buah ini tak mengandung lemak jenuh atau kolesterol. Buah manggis memiliki kandungan serat yang banyak sehingga sangat aman dikonsumsi tanpa khawatir kelebihan berat badan. 

4. Sumber Vitamin C

Manggis memiliki kandungan vitamin C dan juga antioksidan yang bisa larut di dalam air. Vitamin C ini bisa memberikan resistensi terhadap infeksi seperti flu dan juga radikal bebas pro-inflamasi yang sangat berbahaya bagi tubuh. Oleh karena itu dengan mengkonsumsi buah yang memiliki kandungan vitamin C yang tinggi ternyata bisa memperkuat daya tahan tubuh terhadap penyakit. Asam folat yang terkandung di dalam buah manggis juga bisa menjaga perkembangan janin dan juga evolusi sel-sel baru di dalam tubuh, 

5. Mengurangi Kolesterol

Buah manggis dipercaya bisa mengurangi tingkat kolesterol di dalam tubuh. Buah manggis juga bisa membantu tubuh mengontrol tingkat trigliserida untuk menjaga kinerja jantung manusia.

Editor : Abdul Muis Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network