4 Khasiat Daun Sirih Cina yang Jarang Diketahui, Apa Saja ?

Intan Eka
4 Khasiat Daun Sirih Cina yang Jarang Diketahui, Apa Saja ? ( foto : istimewa )

JEMBER, iNewsJember.id - Sirih cina adalah tanaman herbal yang bisa digunakan untuk membantu mengatasi berbagai jenis penyakit maupun sekedar menjaga kesehatan tubuh. 

Sirih cina termasuk ke dalam jenis rerumputan liar yang umumnya hanya ditemukan di hutan atau semak belukar. Meski terlihat seperti tanaman biasa, sirih cina ternyata juga memiliki banyak sekali manfaat.

Dibawah ini ada beberapa manfaat sirih cina yang perlu diketahui. 

1. Membantu mengobati Rheumatoid Arthritis

Rheumatoid arthritis merupakan salah satu penyakit autoimun. Dimana sistem imun akan menyerang sel sehat yang kemudian akan menimbulkan inflamasi di sejumlah area tubuh. Dengan merebus batang sirih cina segar bisa membantu meredakan gejala penyakit ini, yang biasanya diakibatkan oleh peradangan atau inflamasi.

2. Membantu mencegah kanker

Daun sirih cina mengandung anti kanker, Peperomia E yang bisa menghambat aktivitas pertumbuhan sel kanker di dalam tubuh. Selain itu, ekstrak daun sirih cina juga bisa menghambat pertumbuhan berbagai patogen dan juga bakteri. Ekstrak ini juga bisa mengurangi molekul radikal bebas yang ada di dalam tubuh. 

3. Baik untuk sistem pencernaan

Rebusan air daun sirih cina ternyata sangat bermanfaat untuk meredakan gejala asam lambung. Daun sirih cina akan mencegah kerusakan pada mukosa ( lapisan selaput lendir ) di dalam lambung. Selain itu, ekstrak daun sirih cina juga sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah pencernaan pada tubuh.

4. Membantu meredakan asam urat

Daun sirih cina sangat bermanfaat untuk mengurangi asam urat. Karena daun sirih cina memiliki kandungan peperomia pellucida yang bisa mengurangi gejala penyakit ini. 

Editor : Abdul Muis Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network