JEMBER,iNewsJember.id-Cuaca panas ekstrem melanda di beberapa wilayah di Jawa, termasuk di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Hal itu membuat tiga pemuda di Jember Bella, Lila dan Alfian bereksperimen menggoreng telur dengan memanfaatkan panas matahari. Hasilnya, telur matang sempurna.
“Saat ini saya mencoba mengetes suhu dengan cara menggoreng telur dibawah sinar matahari langsung tanpa menggunakan kompor. Hasilnya benar-benar matang,” ujar Bella usai bereksperimen menggoreng telur di Perumahan Gren Puri Nirwana, Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari, Jember, Senin (9/10).
Mereka menggoreng telur menggunakan teflon kecil yang sudah diberi minyak goreng, kemudian dipanaskan di bawah terik matahari. Setelah menunggu kurang lebih 20 menit telur dituangkan ke wajan teflon.
“Prosesnya sama saat kita menggoreng telur di atas kompor, hanya saja ini sedikit lebih lama menunggu panas terlebih dahulu,” tambah Bella.
Suhu udara di Jember memang sedang panas-panasnya. Rata-rata mencapai 32-35 derajat celsius. Kondisi ini yang mendorong mereka bertiga bereksperimen memasak telur dengan panas matahari.
Setelah matang, mereka lalu mencoba mencicipi telur tersebut, “Rasanya tidak jauh berbeda dengan hasil yang digoreng di kompor. Karena mungkin terik matahari yang sangat panas sehingga telur ini matang dan layak dikonsumsi,” kata Alfian
Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Juanda, suhu di Jember rerata berada di angka 32 derajat Celcius.
Editor : Eko Riswanto
Artikel Terkait