JEMBER, iNewsJember.id - Makanan sehat pastinya akan memberikan banyak sekali manfaat bagi tubuh. Dengan mengkonsumsi makanan sehat, tak hanya bisa memberikan dampak positif bagi kesehatan tubuh tetapi juga bisa memperbaiki pola tidur agar lebih maksimal.
Kebanyakan wanita akan selalu khawatir jika mengkonsumsi makanan berat saat malam hari, sebab mereka takut bobot badannya akan membengkak. Seringkali wanita lebih memilih untuk mengkonsumsi cemilan daripada mengkonsumsi makanan berat.
4 Cemilan Sehat Cocok Dikonsumsi saat Malam Hari
Dibawah ini terdapat sejumlah cemilan malam sehat yang cocok dikonsumsi saat menjalani program diet.
1. Kacang Hijau
Selain cocok dikonsumsi sebagai menu sarapan, kacang hijau juga bisa dijadikan sebagai cemilan sehat pada malam hari. Kacang hijau memiliki kandungan karbohidrat yang bisa membuat tubuh kenyang lebih lama, sehingga tak akan bermasalah bagi berat badan seseorang. Untuk satu porsi kacang hijau bisa mengandung sekitar 25% nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti serat, tiamin, folat, mangan, serta vitamin A, C, dan K..
2. Oatmeal
Oatmeal merupakan sumber serat yang sangat baik bagi tubuh. Sebab oatmeal termasuk ke dalam beta-glucan yang bisa membantu tubuh untuk menjaga kadar kolesterol dalam tubuh. Oatmeal hangat yang diberi irisan buah sangat cocok dijadikan sebagai cemilan malam sebelum tidur.
3. Yogurt
Yogurt adalah sumber kalsium yang sangat baik bagi ibu hamil serta bisa menjaga perkembangan tulang, fungsi jantung, saraf dan otot pada tubuh. Kalsium yang terkandung di dalam yogurt bisa membantu tubuh untuk menurunkan tekanan darah, menurunkan kolesterol serta membantu tubuh untuk mempertahankan tulang agar tetap kuat. Dalam sehari orang dewasa disarankan untuk mengkonsumsi 1.000 mg kalsium untuk memenuhi kebutuhan kalsium didalam tubuh.
4. Pisang
Buah pisang banyak mengandung kalium, magnesium dan juga triptofan yang mampu membantu tubuh untuk memperbaiki siklus tidur agar lebih berkualitas. Kandungan ini mampu mengontrol otot agar lebih rileks serta bisa merangsang produksi hormon tidur seperti serotonin dan melatonin yang mampu mendukung tidur lebih nyenyak.
Itulah 4 cemilan sehat yang bisa dikonsumsi saat malam hari. Cemilan ini bisa memperbaiki pola tidur seseorang agar lebih berkualitas. Makanan ini juga sangat cocok digunakan oleh para wanita yang sedang menjalani program diet.
Editor : Abdul Muis Setiawan
Artikel Terkait