Bipang Jangkar, Popcorn Beras Khas Pasuruan

Intan Eka
Bipang Jangkar, Oleh-Oleh Khas Pasuruan ( foto : istimewa )

JEMBER,iNewsJember.id - Bipang jangkar merupakan oleh-oleh khas dari daerah Pasuruan, Jawa Timur . Saking terkenalnya makanan ini sering diburu oleh pembeli.

Bipang jangkar terbuat dari beras pilihan yang dicampur dengan gula asli,essen dan juga pewarna makanan.Produk satu ini tak menggunakan bahan pengawet sehingga hanya bisa bertahan kurang lebih 2 bulan di suhu ruangan.Bila terkena panas secara berlebihan atau kemasannya dibiarkan dalam keadaan terbuka, bipang atau yang sering dikenal popcorn beras ini akan cepat rusak.Cara untuk menyimpan bipang agar tetap renyah dan tahan lama adalah dengan memasukkan bipang ke dalam wadah yang tertutup kemudian di simpan di dalam freezer.

Awal produksi bipang ini bernama Bipang Djangkar. Pilihan rasa yang dihasilkan pun masih sangat terbatas, yakni Djangkar Biru ( DB ), Djangkar Hijau ( DH ), Djangkar Merah (DM).

Bipang DB dan DH merupakan bipang dengan rasa vanila. Inilah " original flavor " dari bipang. Setelah itu terciptalah kombinasi antara rasa vanila dengan susu, sehingga terciptalah bipang DM.Kemasan kertas ini masih dipertahankan hingga sekarang untuk menjaga keaslian citarasa bipang.

Pada sekitar 1980-an, baru terciptalah Bipang Jangkar rasa Tutty Fruity. Bipang ini menggunakan esen rasa buah-buahan yang enak. Aroma bipang ini harum khas buah-buahan yang masih fresh. Seiring berkembangnya zaman, bipang jangkar mulai dikembangkan dengan beraneka ragam rasa dan dibuat dengan kemasan satuan agar lebih praktis.Hal inilah yang bisa dilakukan untuk mempertahankan bipang agar tahan lama dan tak cepat rusak.

Ada satu rasa bipang yang sangat enak, yaitu bipang kelapa. Bipang ini menggunakan esen kelapa, susu, dan juga kelapa parut agar kelapanya tak terasa gurih dan harum. Jika berkunjung ke Pasuruan tak ada salahnya untuk mencoba makanan khas satu ini.

Editor : Abdul Muis Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network